Dorong Peningkatan Ekonomi Pedesaan, TEKAD Gelar ToT Literasi Keuangan Bagi Kader Desa

RP/V/15.10.2025/PROVMALUT
#Dorong Peningkatan Ekonomi Pedesaan, TEKAD Gelar ToT Literasi Keuangan Bagi Kader Desa.#

TERNATE - Sekretaris Daerah Provinsi Maluku Utara, Drs. Syamsudin Abdulkadir, M.Si, memberikan apresiasi dan terima kasih kepada para Narasumber dan semua peserta yang hadir pada kegiatan Training of Trainers Literasi Keuangan dan Akses Layanan Keuangan dengan satu tujuan yang sangat mulia untuk dapat meningkatkan perekonomian desa melalui peningkatan literasi Keuangan dan akses layanan Keuangan bagi masyarakat desa. 

Kegiatan yang berlangsung di Safirna Golden Hotel, Rabu malam (15/10/25), menurut laporan ketua panitia penyelenggara, Nasiruddin diikuti oleh peserta sebanyak 20 orang yang terdiri dari Dinas PMD, PT BRI/PT POS serta kecamatan dari Kabupaten Halteng, Halbar dan Halsel. 

Kegiatan ini berlangsung selama 2 hari mulai besok tanggal 16-17 Oktober, yang dihadiri oleh Narasumber dari OJK pusat dan daerah dengan materi memahami ekonomi rumah tangga dan menabung serta mengenal lembaga keuangan, Institut Pertanian Bogor dengan materi mengelola sumber pendapatan/usaha rumah tangga, serta Bumdes.id dengan materi perencanaan keuangan rumah tangga dan pencatatan keuangan rumah tangga. 

Menurut Nasiruddin kegiatan ToT dilaksanakan sebagai upaya untuk meningkatkan pemahaman, ketrampilan, kapasitas dan peran serta para fasilitator/pendamping/pelatih dalam menyampaikan materi literasi keuangan kepada masyarakat, serta memperluas pemahaman dan akses masyarakat desa terhadap layanan keuangan formal. 

Sekda saat membuka kegiatan dengan resmi mengatakan, Kementrian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal berkomitmen tinggi untuk memajukan perekonomian masyarakat pedesaan serta mengurangi kesenjangan pembangunan antar wilayah melalui edukasi literasi keuangan dan perluasan akses layanan keuangan bagi masyarakat. 

Ditekankan Sekda, bahwa dalam pelaksanaan dibutuhkan kolaborasi dari berbagai pihak. Untuk itu dalam mendukung kolaborasi ini, pemerintah Provinsi juga berkomitmen untuk mendorong peningkatan inklusi keuangan. "Kami ingin memastikan bahwa masyarakat di wilayah pedesaan, termasuk para pelaku usaha mikro dan kelompok perempuan, memiliki akses yang lebih luas terhadap layanan keuangan formal, mulai dari perbankan, koperasi, hingga lembaga keuangan mikro yang ada di desa terutama di Provinsi Maluku Utara," Ujar Sekda. 

Melalui kegiatan ToT ini, Sekda berharap para peserta dapat menjadi agen perubahan, para pelatih dan pendamping yang mampu menularkan pengetahuan dan ketrampilan literasi keuangan kepada masyarakat di tingkat kampung dan desa. (HUMAS-ADPIM)

Dokumentasi Kegiatan Klik Di sini

©MalutProv

Berita Terkait

Berita Terpopuler

18
Sep 2025
2 Agenda
Giat BPD MALUKU MALUT
08.30 - Bela Hotel
Hadir
RAKOR TPAD
13.00 - Ruang Rapat BPK Malut
Hadir
18
Sep 2025
1 Agenda
Rakor Evaluasi Program Gubernur
08.30 - Ruang Rapar Lt. 4
Hadir
17
Sep 2025
2 Agenda
Upacara HARHUBNAS
08.00 - Pelabuhan A. Yani
Hadir
Launching CMS SP2D Online SIPD
08.30 - Aula Nuku Lt. 2 Kantor Gubernur
Hadir

Ruang Multimedia

Link